Palembang Targetkan 80 Ribu Peserta KB

By sulthan on Saturday, January 14, 2012

Palembang - Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKB-PP) Kota Palembang menargetkan peningkatan jumlah peserta Keluarga Berencana (KB) baru menjadi 80.000 peserta pada 2012 untuk menekan laju tingkat pertumbuhan penduduk menjadi 1,1% per tahun. Peningkatan target menjadi 80.000 peserta Keluarga Berencana tersebut meningkat 5.000 peserta dibandingkan pencapaian tahun lalu.

Kepala Bidang Pengendalian Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi BKB PP Kota Palembang, Faisal Amir mengatakan, pihaknya sangat optimis bahwa peningkatan itu dapat dicapai pada tahun ini karena KB kini tak hanya didominasi oleh kaum wanita saja, tapi juga mulai diminati kaum pria.

Hal ini terbukti dari grafik peningkatan peserta KB pria yang tercatat selama 2011. Selain alat KB berupa kondom, kini pria mulai mau melakukan KB seperti vasektomi. Pada 2011 tercatat, pengguna KB vasektomi meningkat drastis, dari target 439 justru tercapai 499 atau meningkat sekitar 13%. Demikian pula dengan penggunaan KB kondom, dari target peserta 6.830 meningkat menjadi 7.459 peserta atau naik sekitar 9%. 

Kini banyak pria yang mulai sadar KB. Selain khawatir istrinya sakit-sakitan, mereka beralasan KB dapat mempengaruhi istri mereka yang bekerja karena gangguan hormon. 

Dengan penambahan jumlah peserta baru itu nanti, Amir berharap laju pertumbuhan penduduk Kota Palembang bisa ditekan menjadi 1,1% pada 2012, dari 1,7% pada 2011.

Diharapkan dengan adanya program ini Palembang pun akan aman dari ledakan penduduk hingga sepuluh tahun ke depan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah-wilayah yang tinggi angka kelahirannya dapat meningkat.

Sumber : seputar indonesia

"what is internet in hindi" || internet kya hai (in hindi)

What is internet in hindi ||history of internet in hindi "What is internet in hindi", today we all are trying to know about what i...